Xiaomi Mi Mix 2 Akan Hadir Dengan Varian Lite
Xiaomi tengah menyiapkan varian Lite dari Mi MIX generasi selanjutnya. Artinya, perusahaan asal Tiongkok tersebut bakal menghadirkan smartphone bezel-less lain yang memiliki spesifikasi lebih terjangkau ( mengingat Mi MIX hadir dengan spesifikasi premium ) yang tampaknya akan mirip dengan spesifikasi smartphone seri Redmi.
Bagaimanapun, perusahaan tersebut sekarang benar-benar memastikan bahwa Mi MIX generasi berikutnya sedang dalam tahap penggarapan, meskipun saat ini kita masih belum mengetahui kapan handset tersebut akan diluncurkan. Mengingat Mi MIX diluncurkan pada bulan November tahun lalu, maka setidaknya kita bisa mengharapkan generasi kedua akan diluncurkan pada bulan yang sama.
Bocoran mengenai spesifikasi Mi MIX 2 juga sudah beredar, dimana smartphone tersebut diharapkan akan datang dengan rasio layar ke bodi yang lebih tinggi dari model sebelumnya (91,3%). Selain itu, smartphone tersebut juga dikabarkan bakal datang dengan RAM 4GB dan 6GB, karena belum waktunya Xiaomi menghadirkan RAM 8GB untuk saat ini.
Mi MIX 2 juga akan datang dengan chipset terbaru Snapdragon 835 atau bisa saja hadir dengan chipset yang belum diumumkan, yakni Snapdragon 836. Smartphone ini juga diharapkan akan datang dengan OS Android 7.1.1 Nougat dengan tampilan antarmuka MIUI.
Sumber: beritateknologi.com ( Reza Hendrawan ) & Gizchina.com
Komentar
Posting Komentar